FGD PERENCANAAN DENAH GEDUNG KALURAHAN CANDIREJO
01 November 2021 15:55:38 WIB
Candirejo (SIDA), Kerja sama yang terjalin antara Pemerintah Kalurahan Candirejo dengan Universitas Kristen Duta Wacana Yogyakarta berlanjut dengan penandatanganan kerja sama di bidang pengabdian kepada masyarakat. Salah satu pembahasan yang dilakukan adalah terkait perancangan kawasan kantor Kalurahan Candirejo. Sejalan dengan hal tersebut pada hari Senin (01/11) diadakan Focus Group Discussion (FGD) dengan tema Program Perancangan Denah Gedung Kalurahan dan Showroom UMKM di Kantor Kalurahan Candirejo.
Pemerintah Kalurahan Candirejo sebagai penyelenggara FGD mengundang Narasumber beserta dosen MBKM Universitas Kristen Duta Wacana Yogyakarta, Bamuskal Candirejo, LPMKal Candirejo, TP PKK Candirejo, BUMKal Sembada Candirejo, Karang Taruna, serta tokoh masyarakat. Acara dipandu oleh mahasiswa MBKM UKDW, dibuka dengan berdoa dan dilanjutkan sambutan Lurah Candirejo. Dalam sambutannya, Lurah Candirejo menyampaikan bahwa diskusi ini merupakan tindak lanjut dari Musrenbangkal 2022 terkait pembangunan di sebelah barat Kalurahan Candirejo, yang dapat terlaksana berkat kerjasama Universitas Kristen Duta Wacana.
Rancang bangun kantor Kalurahan Candirejo diharaokan dapat sejalan dengan visi dan misi Renik David Warisman S.E. selaku Lurah Candirejo dengan menjaring aspirasi ide dan gagasan dari masyarakat. Salah satu hal yang dikehendaki untuk menjadi pertimbangan adalah Kalurahan Candirejo merupakan jalur pariwisata dan secara potensi kewilayahan juga memiliki destinasi wisata tingkat kalurahan.
Narasumber dalam acara ini adalah Ehud Sugiyarta, S.T. yang memaparkan hasil rancang bangun yang telah digambar berdasarkan diskusi dengan Pemerintah Kalurahan Candirejo sebelumnya. Diskusi desain kawasan kantor tersebut untuk menyelaraskan hasil rancang bangun yang dituangkan dengan harapan yang diinginkan masyarakat.
Setelah pemaparan disampaikan oleh narasumber, sesi selanjutnya adalah tanggapan dari masyarakat. Adapun beberapa tanggapan yang berhasil dirangkum adalah ketersediaan taman dan lahan parkir agar dapat mengakomodir kebutuhan pemerintah kalurahan dan khususnya warga masyarakat pada saat diadakan kegiatan di Balai Kalurahan Candirejo. Arah bangunan kios agar dapat mendapat perhatian dari pengguna jalan, serta bangunan serbaguna dibuat agar memanjang sehingga dapat digunakan untuk kepentingan masyarakat.
Ehud Sugiyarta, S.T selaku perancang bangun denah kawasan Kantor Kalurahan menanggapi usulan yang disampaikan masyarakat sesuai dengan disiplin ilmu yang dikuasai. Adapun informasi yang belum terakomodir maupun belum sesuai dalam rangcang bangun tersebut akan disempurnakan. Narasumber menambahkan bahwa rancang bangun tersebut berlandaskan informasi dari masyarakat dan akan kembali ke masyarakat.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Personalia
- BALAI DESA CANDIREJO
- YOUTUBE
- Acara Sosialisasi Berbasis Budaya Pilkada (Pemilihan Bupati) Gunungkidul 2024
- SAH, PENGAMBILAN SUMPAH DAN PELANTIKAN DUKUH NANGSRI LOR & STAF PAMONG KALURAHAN CANDIREJO
- UJIAN PENGISIAN DUKUH NANGSRI LOR DAN STAF PAMONG KALURAHAN CANDIREJO KAPANEWON SEMANU
Personalia
Personalia
BALAI DESA CANDIREJO
YOUTUBE
PEMILU DAMAI
PEMILU DAMAI
Memberi suara adalah bentuk komitmen kami terhadap diri sendiri, orang lain, negara dan dunia ini." - Sharon Salzberg