OLAHAN SINGKONG DESA CANDIREJO DI FESTIVAL DOLANAN ANAK DAN JAJANAN PASAR 2019

Suyamta 30 Oktober 2019 12:36:14 WIB

Dinas pariwisata Gunung Kidul bersama  Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Gunung kidul Menyelenggarakan Festival Dolanan Anak dan Jajanan Pasar, Minggu 27 Oktober 2019. Kegiatan ini akan diikuti perwakilan  seluruh kecamatan yang ada di Gunungkidul memperebutkan hadiah puluhan juta rupiah + piala ,sertifikat. Ketua BPPD Gunungkidul Edi Nardi mengatakan kegiatan ini untuk mempromosikan wisata di Gunungkidul. Acara ini bertempat di rest area Bunder Playen Gunungkidul mulai pukul 09.00 WIB sampai selesai.

Kecamatan Semanu, turut serta dalam kegiatan tersebut. Untuk  jajanan pasar diwakili oleh Tim Penggerak PKK Desa Candirejo. Beranggotakan 10 orang, disajikan jajanan pasar dengan bahan dasar singkong dan talas. Dari bahan tersebut dibuat aneka makanan yang lezat dan disukai oleh pengunjung.

Penentuan penilaian dari juri pun juga menggembirakan. Juara Harapan 1 dapat diraih. Tropi dan juga uang pembinaan senilai Rp. 1.500.000,00 berhasil didapatkan. Adapun hasil lengkapnya adalah :

  1. Juara 1 Kecamatan Wonosari
  2. Juara 2 Kecamatan Karangmojo
  3. Juara 3 Kecamatan Semin
  4. Juara Harapan 1 Kecamatan Semanu
  5. Juara Harapan 2 Kecamatan Paliyan

Dengan hasil ini, membuktikan bahwa produk pangan lokal apabila diolah dengan sungguh-sungguh dapat menghasilkan makanan yang dapat bersaing dengan produk2 lain.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Personalia

Personalia

desacandirejo-semanu.gunungkidulkab.go.id

BALAI DESA CANDIREJO

premium bootstrap themes

YOUTUBE

PEMILU DAMAI

PEMILU DAMAI

Memberi suara adalah bentuk komitmen kami terhadap diri sendiri, orang lain, negara dan dunia ini." - Sharon Salzberg